Trailer Mahakarya Legenda Goa Kreo 2021
Di tahun 2021, studio bikinanimasi.com dikontak oleh tim dari rendjana creative berkolaborasi bareng dengan dinas pariwisata dan kebudayaan kota Semarang untuk memproduksi sebuah terobosan pementasan budaya.
Sebuah sendratari yang diangkat dari legenda rakyat, yaitu Legenda Goa Kreo, yang biasanya dipentaskan offline, kini diolah menjadi sebuah pementasan online, yang menggunakan latar digital.
Semoga pementasan ini menjadi sebuah alternatif kanal pertunjukan budaya, agar para generasi muda di nusantara bisa tertarik dengan tradisi dan budayanya sendiri.